UIN Online - Komunitas Seni Adab (KISsA) akan berpartisipasi dalam Festival Teater Mahasiswa Indonesia (FTMI), yang digelar pada 1 Juni mendatang di Universitas Hasanuddin (UNHAS).
Festival tahunan yang kesepuluh ini, sudah diikuti oleh Kissa sebanyak lima kali dan pernah mendapat penghargaan sebagai pemeran wanita terbaik dan pemeran pembantu pria terbaik pada FTMI ketujuh di Universitas Muhammadiyah, pare-pare pada September 2011 lalu .
"Persiapan kami sudah berkisar 60 persen"kata Ketua Kissa, Nursan Dwi Putra saat ditemui di lobby Fakultas Adab dan Humaniora (FAH), jumat, (09/05) .
Komunitas yang berdiri sejak (13/07) 2007 ini sudah berlatih selama sembilan hari, dimulai pukul 17.00 - 21.00 Wita. Latihannya berlangsung setiap hari dipelataran FAH.
Pada FTMI kali ini, periode mahasiswa dari jurusan Ilmu Perpustakaan ini hanya mengambil dari angkatan 2011-2012 saja, anggota baru hanya sebagai crew.
"Total pemain dari Kissa yang ikut FTMI, dua puluh tiga orang, tujuh orang diteater dan enam belas orang ditari," imbuhnya.
FTMI kesepuluh ini akan diikuti sekitar dua puluh lima lembaga seni dan ± dua puluh kampus se- Sulsel-Bar.