PENGELOLA WEBSITE FAKULTAS DAN PRODI FAH ANTUSIAS MENINGKATKAN WEBOMETRICS UNIVERSITAS

  • 06 Oktober 2022
  • 06:38 WITA
  • Administrator
  • Berita

Para pengelola website fakultas dan prodi menghadiri undangan dalam kegiatan pertemuan rangka penyeragaman dan mengubah website setiap prodi dan fakultas dan pascasarjana, serta semua lembaga dan unit dalam lingkup UIN Alauddin Makassar. Dilaksanakan di Ruang Rapat Senat Lt. IV, Kamis (06/10/2022).  

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Rektor dan Wakil Rektor UIN Alauddin Makassar, Para Ketua Program Studi Fakultas dan Pascasarjana, Kepala Pustipad dan Staf, Kepala Laboratorium Teknik Informatika, Para Pengelola Webiste Lembaga, Fakultas, Pascasarjana dan Unit, serta Kabag. Akademik dan Staf, dibuka langsung oleh Bapak Wakil Rektor I Bidang Akademik Pengembangan Lembaga UIN Alauddin Makassar yaitu Prof. Dr. Mardan, M.Ag. dan selanjutnya sambutan atau pengantar dari Bapak Rektor UIN Alauddin Makassar yaitu Prof. H. Hamdan Juhannis, M.A., Ph.D.

Para pengelola website tiap fakultas dan prodi menyimak dengan baik beberapa poin penting terkait peningktan Webometrics Universitas. Adapun isi sambutan dari Rektor UIN Alauddin Makassar yaitu menyampaikan terkait “Penekanan pada pentingnya mengupdate website fakultas dan prodi masing-masing, dengan membuat tampilan dan isi website dengan semenarik mungkin agar meningkatkan daya tarik pengunjuk website. Selain itu, untuk peningkatan peringkat webometrics diwajibkannya untuk melaksanakan Konferensi Internasional tiap prodi dan menerbitkan prosiding yang terindeks Scopus. Dan dalam rangka memperingati Dies Natalis UINAM pada tanggal 11 November 2022 mendatang Rektor UIN Alauddin Makassar menghimbau untuk diadakan Kompetisi website prodi masing-masing agar website semakin terupdate.”

Dalam kegiatan ini dihadirkan dua pemateri yaitu: Dr. Ridwan Kambau dan Nur Afif ST., M.T. dan juga selaku Kepala UPT Pusdipat UIN Alauddin Makassar. Yang menyampaikan terkait  4 indikator Webometrics yaitu: Presence, Vasibility, Transparancy, dan Excellence or Scholar, yang sangat penting untuk ditingkatkan. Selain pemaparan terkait hal-hal penting tersebut, tidak lupa pemateri memperlihatkan terkait mekanisme pengelolaan website tiap prodi.