Sabtu (12/05/12), Ujian Seleksi Beasiswa Ke Sudan

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Administrator
  • Berita

UIN Online – Ujian Seleksi untuk memperoleh beasiswa kuliah di Universitas Afrika Internasional Sudan akan digelar secara serentak di beberapa daerah di seluruh Indonesia, Sabtu (12/05/2012).

Salah satu lokasi penyelenggaraan seleksi adalah Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. Untuk di UIN Alauddin Makassar, ujian seleksi akan dilaksanakan di Ruang Rapat Senat Lantai 4, Gedung Rektorat Kampus II Samata Gowa, tepat pada pukul 08.30 Wita.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan (AAKN) UIN Alauddin, Dra Nuraeni Gani MM ketika dihubungi reporter UIN Online, Jumat (11/05/2012).

“Ya, besok akan dilaksanakan ujian seleksi untuk beasiswa di Universitas Afrika Internasional Sudan, ujian dilaksanakan di Ruang Rapat Senat Lantai 4 pada pukul 08.30 wita,” ujarnya.

Nuraeni menambahkan bahwa selain UIN Alauddin Makassar, ada beberapa lokasi ujian yang telah ditentukan panitia yaitu Kementerian Agama RI di Jakarta, UIN Sultan Syarif Kasim Riau, dan IAIN Sunan Ampel Surabaya.

Program beasiswa ke Sudan merupakan tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Sudan, khususnya Universitas Afrika Internasional Khartoum.

Salah satu isi kerja sama adalah akan memberikan beasiswa kepada putera-puteri Indonesia untuk bidang studi syariah, tarbiyah, adab, ekonomi, diploma tarbiyah, fakultas teknik, dan kedokteran. (*)