RAKER FAK ADAB DAN HUMANIORA

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Administrator
  • Berita

Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar melaksanakan Rapat Kerja (9/12/2012) membahas evaluasi kegiatan 2012 dan membahas program tahun 2013 serta sosialisasi visi misi fakultas Adab dan Humanira. Dekan Fakultas Adab dan Humaniora ketika membuka acara menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan suatu keharusan, mengingat tidak hanya mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan pada tahun 2012 tetapi yang lebih penting adalah merancang kegiatan yang akan dilaksanakan selama priode jabatan dekan 2012-2014. terutama RIT (Rencana Induk Pengembangan), RESTRA, JOB Discription pegawai struktural dan tenaga administrasi dan panduan Edukasi. Disamping itu, terdapat pula program-program khusus yang dibicarakan diantarnya, pelaksanaan Forum Dekan Adab dan Assosiasi Dosen Ilmu-Ilmu Adab se Indonesia, Reuni akbar ALUMNI Adab, penulisan Buku tentang Islam dan Keadaban dan membuka Desa Binaan. Termasuk yang dibicarakan adalah pembukaan Prodi Bahasa Indonesia.  

Rapat Kerja ini dihadiri oleh Dekan, Para Pembantu Dekan, para Ketua dan Sekertaris Jurusan, Kepala Tata Usaha dan para KaSubag dan staff di lingkungan Fakultas Adab dan Humaniora. Acara Berlangsung satu hari penuh. Walaupun beberapa kali Mati lampu, tidak menyurutkan para peserta yang kegiatan Raker ini berakhir pukul 17.30 wita.