UIN Alauddin Online - Dosen Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Alauddin Makassar melakukan studi banding di Perpustakaan Sultanah Bahiyah, Universiti Utara Malaysia (UUM).
Kegiatan ini diwakili oleh Dosen Jurusan Ilmu Perpustakaan, Hildawati Almah S Ag SS MA. Dalam kunjungan ini melihat langsung pustakawan Perpustakaan Sultanah Bahiyah dalam mengolah koleksi dan melihat display buku baru.
Kegiatan kunjungan ini juga menjadi bahan perbandingan terkait pelayanan yang dapat diterapkan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar. Apalagi Hildawati diketahui merupakan Kepala Perpustakaan UIN Alauddin Makassar.
Tak hanya itu, kegiatan ini juga diikuti oleh dosen dari Jurusan Sejarah dan Peradaban Islam (SPI) FAH UIN Alauddin Makassar yang membawakan materi kuliah umum pada mahasiswa Sejarah di University Utara Malasyia.
Sekadar diketahui, Perpustakaan Sultanah Bahiyah, Universiti Utara Malaysia (PSB UUM) merupakan salah satu perpustakaan akademik di Malaysia yang didirikan pada 1 Juli 1984 ketika Universitas itu sendiri didirikan oleh pemerintah pada bulan Februari 1984.
Pada tahap awal perkembangannya ditempatkan di kampus sementara di Jitra, Kedah dan disajikan kepada mahasiswa UUM dengan koleksi dan materi yang semakin banyak.
Sejalan dengan selesainya pembangunan kampus UUM Sintok pada bulan September 1990, perpustakaan pindah ke gedung yang ada dan mulai menawarkan koleksi dan layanan yang lebih maju atau eksklusif berdasarkan kebutuhan akademik.
Sumber : https://uin-alauddin.ac.id/berita/detail/dosen-ilmu-perpustakaan-uin-alauddin-studi-banding-di-perpustakaan-sultanah-bahiyah-malays-0923/13948?fbclid=IwAR1yNLt97e4oHVwseC9nHPvYY40OZ7cFq4JtOWmn3KyIz3WsURrQPhbWGtw