UIN Online – Sekitar delapan orang Mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Adab dan Humaniora, Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, mengikuti pekan Arabia 2012 di Malang Jawa Timur.
Hal tersebut dibenarkan Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) BSA, Ryan Pratama Putra, yang turut ambil bagian dalam lomba ini.. Ia menuturkan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk study banding dengan jurusan BSA dari universitas lain. “Apalagi BSA adalah jurusan yang mengkaji sastra dan bahasa arab sekaligus kami juga ingin menunjukkan eksistensi jurusan kami di luar”, ujarnya.
Ryan menambahkan, kegiatan ini berlangsung mulai 20 November. Adapun jenis lombanya diantaranya, lomba baca syair, pidato bahasa arab, dan debat ilmiah bahasa arab. Mereka yang ikut adalah empat orang dari semester tujuh dan empat orang semester lima.
Melalui event ini diharapkan eksistensi UIN di luar sebagai universitas Islam lebih dikenal. Dengan harapan mereka bisa memboyong juara setelah kembali. “Kami berharap bisa menjadi juara, amin”, harap Mahasiswa BSA semester VII itu. ke delapan orang ini telah bertolak dari bandara Sultan Hasanuddin Makassar dan akan transit di bandara Juanda Surabaya untuk selanjutnya menuju kota Malang Jawa Timur. Dan mereka akan kembali ke Makassar tanggal 28 mendatang.