Empat Pembicara Ramaikan Seminar Perempuan di Ruang Publik

  • 13 Januari 2021
  • 12:32 WITA
  • Administrator
  • Berita

UIN Online – Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Prof Dr HA Qadir Gassing HT MS membuka seminar bertajuk Perempuan di Ruang Publik, Kamis (12/07/2012). Seminar terselenggara atas kerja sama Universitas Paramadina, The Asia Foundation, dan Royal Danish Embassy, serta UIN Alauddin Makassar.

Kegiatan yang dilaksanakan di Lantai 4 Gedung Rektorat Kampus II Samata Gowa ini menghadirkan empat narasumber yaitu Prof Anies Baswedan PhD (Rektor Universitas Paramadina), Prof Hamdan Juhannis MA PhD (Guru Besar UIN Alauddin), Zohra A Baso (Aktifis Perempuan Sulsel), serta Aan Rukmana (Akademisi Universitas Paramadina).

Mengawali sambutannya, Rektor UIN Alauddin menyapa seluruh narasumber dan peserta seminar dengan sambutan selamat datang di Kampus Peradaban. “Selamat datang di Kampus Peradaban UIN Alauddin, pak, bu, seperti inilah sambutan kamii kepada seluruh tamu yang hadir di sini,” ujarnya.

Mengenai perempuan di ruang publik, Prof Qadir mengungkapkan bahwa hal itu sudah terlihat di UIN Alauddin. “Perempuan di ruang publik sudah dapat disaksikan di UIN Alauddin, terbukti beberapa jabatan seperti Pembantu Dekan, Dekan, Kepala Biro dijabat oleh perempuan, bahkan sejarah mencatat bahwa kampus ini pernah dipimpin seorang perempuan,” ujarnya.

Rektor pun berharap agar seminar ini dapat memberi manfaat yang lebih serta memberikan barakah dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia khususnya di UIN Alauddin.

Untuk diketahui, UIN Alauddin merupakan lokasi kedua tempat pelaksanaan seminar ini setelah sebelumnya dilaksanakan di Unisba Bandung. Setelah di UIN Alauddin, seminar serupa juga akan dilaksanakan di beberapa daerah seperti Medan, Padang, Bangka Belitung, Lampung, Malang, Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan, Kendari dan Gorontalo. (*)