FAH-UIN ONLINE. Sivitas Akademika Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar menghadiri Agenda Rapat Kerja (RAKER) Tahun 2020. Kegiatan Raker tersebut dilaksanakan di Dewi Sri Resto and Fishing pada hari Kamis 20 Februari 2020.
Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Dekan Fakultas Adab dan Humaniora, Dr. Hasyim Haddade, S.Ag., M.Ag. beserta Wakil Dekan 1 Dr. A. Ibrahim, S.S., M.Pd., dan Wakil Dekan 2, Dr. Firdaus, M.Ag.
Agenda Rapat Kerja di awali dengan penyampaian informasi terkait pembaharuan teknis penyelenggaraan akademik, seperti penyelenggaraan ujian skripsi yang akan di selenggarakan sebanyak 3 kali bagi tiap mahasiswa. Perinciannya yaitu Seminar (Ujian) Proposal, Ujian Hasil, dan Ujian Munaqasyah (Tutup). Selanjutnya, peserta raker juga turut menyampaikan saran-saran tambahan terkait penyelenggaraan akademik dan pengelolaan fakultas.
Kegiatan Raker diakhiri dengan santap siang bersama bagi seluruh Keluarga Besar Fakultas Adab dan Humaniora UINAM.